top of page

5 Manfaat Menulis Yang Sederhana Namun Berguna


sumber: google.com

Di zaman yang serba digital ini, tren menulis sepertinya bukan lagi sebuah kemewahan yang dinikmati oleh orang banyak sebagai aktivitas untuk mengisi waktu kosong maupun sekedar sebuah hobi. Canggihnya perkembangan teknologi membuat minat orang banyak beralih menggunakan sarana yang lebih mudah dan lebih visual untuk menyampaikan buah pemikirannya, seperti misalnya menggunakan video dan gambar.


Memang tak bisa dipungkiri bahwa penggunaan media seperti video dan gambar untuk penyampaian informasi sudah mengambil ahli arus komunikasi massal dalam menyampaikan informasi maupun pemikiran pribadi. Hal ini disebabkan karena efektivitas waktu dan jumlah informasi yang dapat disampaikan tanpa perlu membuang tenaga yang lebih banyak seperti menulis menjadi salah satu faktor utama mengapa video dan gambar sebagai media penyampaian informasi lebih menarik minat orang. Namun meski demikian, hal ini bukan berarti menjadikan dunia penyampaian informasi melalui sarana menulis terbengkalai sama sekali.


Namun tak hanya karena alasan efisensi waktu dan tenaga, faktor lain yang turut mempengaruhi banyaknya orang menggunakan sarana video adalah popularitas dan uang yang dapat dihasilkan. Dengan berkembangnya berbagai macam platform media sosial seperti Instagram, Youtube, Facebook, dan beragam macam lainnya memiliki andil yang cukup banyak dalam tren pembuatan video. Sebagai contoh, ketika seseorang menggunakan Youtube sebagai media untuk mengunggah video yang telah dibuatnya kemudian mendapatkan banyak like dan subscriber, dengan demikian berarti popularitas dan uang yang dihasilkan dengan membuat video tersebut pun menjadi semakin banyak.


Namun seperti yang pernah dikatakan oleh Pramoedya Ananta Toer, salah seorang sastrawan yang telah melagenda namanya di bumi nusantara ini “Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang didalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.” Dibalik kegiatan yang sepertinya sepele dan membosankan, menulis sebenarnya memiliki banyak manfaat namun tidak disadari oleh orang banyak. Setidaknya ada 5 manfaat namun tidak terbatas, dari menulis yang dapat berguna untuk kehidupan sehari-hari.


Manfaat pertama, mengurangi stress. Seringkali beban kerja dan penat kehidupan sehari-hari mengakibatkan stress yang berlebihan. Dengan menulis sebagai salah satu sarana untuk mencurahkan isi hati dapat mengurangi stress dan beban pikiran akibat masalah sehari-hari. Tulisan sesederhana puisi atau bahkan sekedar tulisan kecil untuk menuangkan isi hati adalah salah satu cara yang sempurna untuk melepaskan penat.


Manfaat kedua, lebih produktif. Menghilangkan stress dengan cara menulis dapat mengurangi pekerjaan yang menumpuk karena menulis juga dapat mendorong diri untuk menjadi lebih produktif. Selain itu dengan melakukan aktivitas menulis, sel saraf neuron di otak menjadi aktif dan meningkatkan produktivitas diri.


Manfaat ketiga, menambah ilmu pengetahuan. Menulis kembali informasi yang diterima dengan gaya bahasa sendiri, secara tidak langsung membantu dalam meningkatkan untuk mengingat informasi yang telah diterima.


Manfaat keempat, meningkatkan kualitas berpikir. Ketika menulis, kita memiliki waktu untuk benar-benar berpikir informasi apa yang ingin dituangkan sebelum kita menulis. Secara tidak langsung berpikir apa yang ingin dituliskan dapat menjadi salah satu faktor yang turut mengasah kemampuan berpikir seseorang.


Manfaat kelima, melatih kreativitas. Dengan menulis, seseorang memiliki kesempatan untuk melakukan eksplorasi terhadap gaya bahasa dan kata yang ingin digunakannya, namun pemilihan kata dan diksi yang tepat dalam mengekspresikan perasaan melalui tulisan bukanlah sebuah hal yang mudah. Dengan terus menulis, kreativitas dapat ditingkatkan melalui eksplorasi dalam merangkai kata-kata.



Tentang Kami
Anda beropini? Kami menyuarakan!

Suarakan tulisan anda bersama Panah Kirana. Kirimkan tulisan apa saja ke email kami dan akan kami suarakan di dalam kolom!

*Format: nama, judul, tulisan

Kirim Tulisan
Cari dengan tagar
No tags yet.
Social Media PANAH KIRANA
  • line
  • Instagram Social Icon

Ikuti terus perkembangan kami

bottom of page