top of page

PANAH KIRANA - Lembaga Pers Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pelita Harapan

Kelahiran Komunitas Jurnalistik Panah Kirana dimulai dari ruang kecil yang penuh kesunyian di Perpustakaan Johannes Oentoro. Dimulai dari empat mahasiswa bersepakat membuat suatu kelompok untuk membicarakan isu-isu nasional sehingga akhirnya kelompok kecil ini ini merasa bahwa kehidupan mahasiswa tidak bisa direduksi sebagai kegiatan belajar–mengajar di dalam kelas saja. Berangkat dari kerisauan itu, maka ke-empat mahasiswa ini berinisiatif melahirkan komunitas baru di Fakultas Hukum yang bergerak di bidang jurnalistik, penerbitan dan keorganisasian.

Karena kesibukan masing-masing membuat mimpi itu sedikit redup. Akhirnya karena semangat para pendiri, mimpi itu kembali menyala. Pada tanggal 23 November 2013 dengan jumlah sembilan orang, Komunitas Jurnalistik Panah Kirana akhirnya lahir di bawah payung Senat Mahasiswa Fakultas Hukum UPH. Segala kegiatan rumah tangga komunitas jurnalistik ini dilakukan secara mandiri dan independen.

Komunitas Jurnalistik Panah Kirana sepenuhnya dijalankan oleh mahasiswa Fakultas Hukum UPH, yang bertujuan sebagai media ajang tukar menukar dan pengalaman di kalangan intelektual muda, penyampai ide dan gagasan yang berkaitan dengan hal yang berkembang di masyarakat baik di dalam maupun di luar Fakultas Hukum dan kampus.

Semoga kehadiran Komunitas Jurnalistik Panah Kirana bisa memberikan sebuah media informasi alternatif yang dapat menjadi wadah aspirasi mahasiswa Fakultas Hukum UPH “Voicing Of Voiceless” dan ikut mewarnai kegiatan mahasiswa di kampus.

​

Salam Pers Mahasiswa!

​

Ikuti terus perkembangan kami

bottom of page